Media Filatelis

Berbincang tentang filateli

Kelompok Filateli

Oleh: Budi Rachmanto, Slawi, Jawa Tengah

Berbicara mengenai filateli, makin lama profesi (atau tepatnya: hobi) ini makin melebar. Filateli bukan saja hobi mengumpulkan prangko tapi makin luas. Meluasnya tidak hanya sekadar dari mengumpulkan prangko lalu meluas menjadi mengumpulkan benda-benda pos (kartupos, cappos, sampul peringatan, dan seterusnya) serta mengumpulkan benda-benda lain yang diperbolehkan (misalnya revenue stamps). Namun perluasan ini sudah mencakup “wilayah” yang terkait dengan prangko.

Prangko hanyalah sebuah produk dari suatu proses. Kalau kita hanya berfikir bahwa filateli hanya berkaitan dengan prangko saja, agaknya fikiran itu harus diubah. Kenyataannya, dalam berbagai pameran dan lomba filateli, sudah dimasukkan juga barang-barang yang menjadi cikal-bakal munculnya prangko, mulai dari rancangan sampai kepada art-proof, sebelum akhirnya dijadikan master untuk mencetak prangko (dan benda filateli lainnya).

Oleh karena itulah, menurut saya, filateli menjadi semakin luas. Saya sempat berfikir kalau  filateli dapat kita golong-golongkan menjadi empat kelompok, yaitu filateli hulu, filateli murni, filateli hilir, dan filateli penunjang.

1. FILATELI HULU: Kelompok produsen prangko, selama ini kepengurusan filateli selalu ada manajer filateli dan orang-orang pos padahal sejujurnya kalau kita cek mereka belum tentu semuanya pengumpul prangko, tetapi tugasnya memang memajukan filateli. Kelompok ini termasuk juga para desainer/perancang prangko, para kolektor essay, art-work dan sebagainya. Secara langsung mereka juga filatelis, dan nyatanya mereka juga ada yang menjadi pengurus inti klub filatelis.

2. FILATELI MURNI: Kelompok yang mengumpulkan prangko (dan benda terkait lainnya) semata-mata dari kesenangan atau hobi. Pada kelompok ini pun sebenarnya filatelis dapat kita bedakan ke dalam kelompok yang: (a) bertujuan untuk mengikuti pertandingan atau lomba, (b) bertujuan untuk investasi, dan (c) bertujuan untuk penelitian.

3. FILATELI HILIR: Kelompok yang mendistribusikan prangko (misalnya pedagang prangko), yang kepuasannya adalah mendistribusikan prangko dengan keuntungan (yang sukur-sukur besar), walaupun yang membeli tidak merasa dirugikan (sama-sama puas). Keuntungan ini wajar mengingat mereka (para pedagang) tidak selalu bisa mengharapkan kapan barang dagangannya laku. Kadang-kadang bisa 1-2 hari laku, tapi banyak juga yang 1-2 tahun belum laku. Sudah barang tentu, tingkat bunga pasar harus dihitung dalam menentukan harga jual kembali barang dagangan.

4. FILATELI PENUNJANG: Kelompok pecinta pengumpul prangko yang jelas-jelas memaklumi tidak bisa menjadi kolektor prangko yang top tetapi justru di tangan merekalah filateli berkembang pesat. Kelompok ini misalnya adalah expert atau peneliti, kelompok hipfil (himpunan penulis filateli) yang sekarang berkembang dengan pesat dan menjadi corong para filatelis Indonesia.

Pendek kata filateli adalah orang yang mencintai prangko (dan benda terkait serta proses yang diperlukan untuk melahirkan prangko) dan ingin mengembangkannya atau menyebarluaskannya kepada masyarakatnya. Saya jadi teringat usulan yang pernah disampaikan oleh rekan Ir. Suwito Harsono (Awi) yang ingin adanya dokumen “Who is who – 100 Filatelis Indonesia” yang akan diterbitkan Oktober 2008. Kalau memang benar ide tersebut akan direalisasi, mudah-mudahan mencakup keempat kelompok filateli seperti yang sudah saya uraikan di atas.

28/03/2008 - Posted by | Filateli, Klub | , , ,

5 Komentar »

  1. Saya mau jual perangko gambar binatang2 dan gambar pahlawan…hub 083872027577

    Komentar oleh AG | 13/12/2011 | Balas

  2. Saya suka dgn perangko bergambar pejuang,,,apa lg bungkarno gambar wajah samping beliau yg paling byak sy suka…saya kecewa begitu membaca surat kabar … Bahwa perangko thn 1960 yg d sebut harga jual murah. Apakah benar?

    Komentar oleh AG | 13/12/2011 | Balas

  3. sila hubungi saya untuk penukaran stem malaysia.
    email uadam2ste.com.my

    Komentar oleh adam | 10/07/2009 | Balas

  4. saya sedang mencari para sahabat untuk pen pal dan penukaran stem.
    jika ada sesiapa yg ingin menjadi sahabat saya
    sila kan

    Komentar oleh adam | 10/07/2009 | Balas

  5. Dear Filatelist,
    Saat masih kecil, saya hobi mengumpulkan perangko dalam dan luar negei. Saat ini saya tidak tertarik lagi dan ingin menjualnya, apabila ada yang berminat dapat segera menghbungi saya di 93077110/081382737743.
    Thanks

    Komentar oleh Tika | 28/08/2008 | Balas


Tinggalkan komentar